Kesehatan

Pelatihan Kader Posyandu ILP Desa Penebal : Langkah Strategis Menuju Layanan Kesehatan Berkualitas

Pelatihan Kader Posyandu ILP Desa Penebal: Langkah Strategis Menuju Layanan Kesehatan Berkualitas

BENGKALIS – ASWINNEWS.COM -Bertempat di Balai Desa Penebal, Kecamatan Bengkalis, Kabupaten Bengkalis, Provinsi Riau, pada Senin, 10 Februari 2025, telah dilaksanakan Pelatihan Kader Posyandu Integrasi Layanan Primer (ILP).

Acara ini dihadiri oleh Kepala UPT Puskesmas Pematang Duku, H. Emi Syafrudin, SKM, serta menghadirkan tiga narasumber berkompeten di bidang kesehatan, yaitu Masrika Rahman, SKM; Darmawati, Amd.Keb; dan Nelpa Agnesia Panjaitan, S.Tr.Gz.

Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas kader posyandu dalam memberikan pelayanan kesehatan yang berkualitas dan terjangkau bagi masyarakat. Melalui materi yang disampaikan oleh para narasumber, peserta diberikan pemahaman tentang pentingnya integrasi layanan primer dalam mendukung kesehatan ibu, anak, serta masyarakat umum.

Dalam sambutannya, H. Emi Syafrudin, SKM, menegaskan bahwa posyandu harus menjadi garda terdepan dalam pelayanan kesehatan masyarakat.

“Dengan peningkatan kompetensi kader melalui pelatihan ini, kami berharap posyandu dapat menjadi mitra strategis dalam mewujudkan masyarakat Desa Penebal yang sehat, mandiri, dan sejahtera,” ujarnya.

Masrika Rahman, SKM, memaparkan pentingnya manajemen data kesehatan di posyandu, sedangkan Darmawati, Amd.Keb, memberikan pelatihan tentang pelayanan kesehatan ibu dan anak.

Sementara itu, Nelpa Agnesia Panjaitan, S.Tr.Gz, menekankan pentingnya gizi seimbang dalam mencegah stunting dan berbagai masalah kesehatan lainnya.

Para peserta terlihat antusias mengikuti pelatihan, yang diisi dengan presentasi, diskusi interaktif, dan simulasi praktik lapangan. Dengan pelatihan ini, diharapkan kader posyandu dapat semakin siap menjalankan perannya sebagai ujung tombak pelayanan kesehatan yang menyentuh seluruh lapisan masyarakat.

Kegiatan ini menjadi langkah awal yang strategis dalam mendukung peningkatan kualitas hidup masyarakat Desa Penebal melalui pelayanan kesehatan yang lebih terintegrasi dan efektif.

Penulis Desi Mayasari
Editor Ardes

Nuryaji

Recent Posts

Jangkang Village Government Apparatus Holds Kartini Day Commemoration Ceremony

Jangkang Village Government Apparatus Holds Kartini Day Commemoration CeremonyBENGKALIS -ASWINNEWS.COM — In order to commemorate…

3 jam ago

Bantan Sub-District Head Attends Morning Assembly at SD Negeri 1 Bantan

Bantan Sub-district Head Attends Morning Assembly at SD Negeri 1 BantanBENGKALIS - ASWINNEWS.COM — Bantan…

3 jam ago

Expert Staff of the Meranti Islands Regent Receives Unique Gift of Mango Seedlings from the Riau Police Chief

Expert Staff of the Meranti Islands Regent Receives Unique Gift of Mango Seedlings from the…

3 jam ago

Berancah Village Government Provides Assistance to Residents Whi Experienced Accidents

Berancah Village Government Provides Assistance to Residents Who Experienced AccidentsBENGKALIS - ASWINNEWS.COM – The Berancah…

3 jam ago

61st HBP,Bengkalis Prison Presents Concern and Receives Warm Welcome from the Community

61st HBP, Bengkalis Prison Presents Concern and Receives Warm Welcome from the CommunityBENGKALIS –ASWINNEWS.COM -…

4 jam ago

Kartini is Better Known Than Dewi Sartika,Why is That ?

Kartini is Better Known Than Dewi Sartika, Why is That ?Writer, AbahRoyEvery April 21, schools…

4 jam ago