Seorang Pemuda Ditemukan Meninggal Dunia Akibat Tersengat Aliran Listrik Di Sawah
INDRAMAYU-ASWINNEWS.COM- Seorang pemuda,Mohammad Syaidian atau akrab disapa Dian,ditemukan meninggal dunia akibat tersengat aliran listrik di sawah, saat korban hendak pulang dari sawah pada pukul 18.15 WIB,Minggu petang (19/01).
Korban diduga tidak mengetahui ada kabel listrik yang menjuntai ke bawah, sehingga korban tersengat aliran listrik tepat di bagian lehernya.
Korban berusia 35 tahun, adalah warga Desa Rancamulya Blok Desa RT. 002 RW. 001 Kecamatan Gabuswetan, Indramayu.
Ibu korban yang bernama Dursinah menjelaskan, bahwa Dian berangkat dari rumah pukul 16.00 WIB sambil membawa cangkul,untuk membenahi tanggul sawahnya.
” Dian ijin mau mencangkul sawahnya berangkat jam 16.00 WIB, bada shalat Ashar, namun menjelang Isya, Dian ditemukan sudah kaku dengan leher terlilit kabel listrik,” kata ibu korban.
Menurut keterangan saksi yang pertama kali menemukan korban, Surana,korban ditemukan dalam keadaan telungkup dengan kabel melilit lehernya,dan sudah tidak bernapas.
“Saat berangkat ke sawah untuk melihat dan menebar benih padi,saya menemukan korban dalam posisi telungkup dengan lilitan kabel di lehernya.Awalnya saya kira orang tidur,setelah didekati, ada kabel listrik yang melilit di lehernya,dan sudah kondisi kaku,alias meninggal.Dan saat itu juga mengabarkan hal itu kepada para tetangga,” jelas Surana,Senin pagi (20/01/2025) saat di temui di kediamannya.
Saat ini korban sudah ditangani tim INAFIS dari RS Bhayangkara Losarang,dan kejadian ini masih diselidiki oleh Polres Indramayu.
Rencananya korban akan dikebumikan hari ini,Seni 20 Januari 2025 di TPU Rancamulya.
Abdullah
Jangkang Village Government Apparatus Holds Kartini Day Commemoration CeremonyBENGKALIS -ASWINNEWS.COM — In order to commemorate…
Bantan Sub-district Head Attends Morning Assembly at SD Negeri 1 BantanBENGKALIS - ASWINNEWS.COM — Bantan…
Expert Staff of the Meranti Islands Regent Receives Unique Gift of Mango Seedlings from the…
Berancah Village Government Provides Assistance to Residents Who Experienced AccidentsBENGKALIS - ASWINNEWS.COM – The Berancah…
61st HBP, Bengkalis Prison Presents Concern and Receives Warm Welcome from the CommunityBENGKALIS –ASWINNEWS.COM -…
Kartini is Better Known Than Dewi Sartika, Why is That ?Writer, AbahRoyEvery April 21, schools…