Festival Rupat Culture Paradise 2024 Bengkalis

Festival Rupat Culture Paradise 2024 Bengkalis

Bengkalis -aswinnews.com-Kepala Dinas Pariwisata Kebudayaan Kepemudaan dan Olahraga (Disparbudpora) Kabupaten Bengkalis Edi Sakura hadir langsung di Festival Rupat Culture Paradise yang merupakan event tahunan dan masuk dalam Karisma Event Nusantara (KEN) dan di selenggarakan di Pantai Lapin Desa Tanjung Punak kecamatan Rupat Utara Kabupaten Bengkalis . Jum’at, 6 Desember 2024.

Edi Sakura Kepala Dinas Pariwisata Kebudayaan Kepemudaan dan Olahraga (Disparbudpora) Kabupaten Bengkalis menyampaikan saat diwawancara, bersyukur karena Bengkalis dimana Pulau Rupat Kembali masuk dalam Karisma Event Nusantara dari Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif. Dimana event ini masuk dalam 110 event unggulan se-Nasional.

Selanjutnya Edi Sakura menjelaskan, bahwa untuk persiapan mulai dari pengisi acara, sound system, booth bazar dan yang lainnya sangat sempurna. Begitu juga dengan peserta perlombaan dan tamu undangan sudah mulai berdatangan” kata Edi Sakura.

Terakhir Edi Sakura mengajak seluruh masyarakat Bengkalis dan luar Bengkalis untuk ikut memeriahkan KEN Festival Rupat Culture Paradise.Bukan hanya berlibur menikmati indahnya Pantai Lapin, tapi juga indahnya kebudayaan yang ada di Bengkalis.

Kegiatan Festival Rupat Tahun 2024 ini juga dimeriahkan dengan 26 grup seni, dan berbagai lomba, seperti lomba memukat, lomba anyam ketupat, lomba mencari kepah, lomba menyumpit dan masih banyak lagi kegiatan perlombaan lainnya.

Penulis/editor Ardes

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *