Pemdes Resam Lapis Salurkan BLT-DD Tahap 1,2 Dan 3 Kepada 20 KPM

Pemdes Resam Lapis Salurkan BLT-DD Tahap 1, 2, dan 3 kepada 20 KPM

BENGKALIS- ASWINNEWS. COM – Pemerintah Desa Resam Lapis, Kecamatan Bantan, Kabupaten Bengkalis, menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Tahun 2025 untuk tahap 1, 2, dan 3 kepada 20 Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Kegiatan penyerahan yang dilaksanakan pada Rabu, 16 April 2025 tersebut berlangsung di Aula Pertemuan Kantor Desa Resam Lapis dengan tertib dan lancar. Setiap penerima manfaat menerima bantuan sesuai ketentuan yang telah ditetapkan oleh pemerintah pusat melalui Dana Desa.

Pj Kepala Desa Resam Lapis, Muhammad Haris Pahlevi, dalam sambutannya menyampaikan bahwa BLT-DD merupakan bentuk kepedulian pemerintah kepada masyarakat yang secara ekonomi termasuk dalam kategori rentan dan terdampak. “BLT Dana Desa adalah bentuk kehadiran negara di tengah masyarakat desa, untuk membantu memenuhi kebutuhan pokok keluarga yang kurang mampu,” jelasnya.

Beliau juga memberikan motivasi kepada masyarakat yang belum terdaftar sebagai penerima bantuan. “Kami mengerti bahwa masih ada masyarakat yang juga membutuhkan, namun penerima BLT ini dipilih berdasarkan kriteria yang telah ditetapkan oleh pemerintah pusat. Kami berharap masyarakat tetap semangat, terus berusaha, dan ikut aktif dalam kegiatan desa agar bisa mendapatkan peluang bantuan lainnya ke depan,” ujarnya.

Penyaluran ini turut disaksikan oleh perangkat desa, anggota BPD, serta tokoh masyarakat sebagai wujud komitmen terhadap transparansi dan akuntabilitas program.

Semoga bantuan ini membawa berkah dan dapat meringankan beban ekonomi keluarga penerima manfaat.


Penulis Desi Mayasari

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *