Bupati Meranti Apresiasi Respon Cepat Camat Tasik Putri Puyu Atasi Jalan Amblas


Bupati Meranti Apresiasi Respons Cepat Camat Tasik Putri Puyu Atasi Jalan Amblas

MERANTI – ASWINNEWS.COM – Bupati Kepulauan Meranti, AKBP (Purn) H. Asmar memberikan apresiasi tinggi terhadap langkah cepat yang diambil oleh Camat Tasik Putri Puyu, Zainal, SE dalam merespons keresahan masyarakat terkait amblasnya jalan menuju Jembatan Kaki Seribu di Desa Mengkirau.

Langkah tanggap darurat yang dilakukan Pemerintah Kecamatan bersama warga dan para buruh gerobak dinilai sebagai bentuk nyata kehadiran pemerintah di tengah masyarakat. Jalan penghubung tersebut sempat mengalami amblas sedalam sekitar 30 sentimeter pada Minggu, 13 April 2025, dan langsung ditindaklanjuti keesokan harinya, Senin, 14 April 2025.

“Kami sangat mengapresiasi kerja cepat dan kepedulian Camat beserta jajaran yang langsung turun ke lapangan bersama masyarakat. Ini contoh konkret sinergi pemerintah dan warga dalam menyelesaikan persoalan,” ujar Bupati Asmar dalam keterangannya, Selasa (15/4/2025).

Dalam upaya darurat tersebut, Camat Zainal bersama tim menggunakan batang kelapa dan papan tebal untuk menopang jalan agar tetap bisa dilalui, meski secara sementara.

Menurut Bupati, tindakan sigap seperti ini perlu menjadi contoh bagi kecamatan lain di wilayah Kepulauan Meranti dalam menyikapi persoalan di lapangan. Ia juga menegaskan komitmen pemerintah daerah untuk segera berkoordinasi dengan pihak provinsi guna merencanakan penanganan jangka panjang.

“InsyaAllah kami akan terus memantau dan segera mengupayakan bantuan dari pihak terkait untuk perbaikan permanen. Jalan ini adalah akses penting bagi masyarakat, dan tidak boleh dibiarkan rusak terlalu lama,” tegas Bupati.

Dengan adanya apresiasi dari kepala daerah ini, diharapkan seluruh jajaran pemerintahan di wilayah Kepulauan Meranti semakin termotivasi untuk bekerja cepat, tanggap, dan dekat dengan masyarakat.


Penulis: Rudi
Editor Ardes

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *