TNI

Optimalkan Lahan Kosong,Satgas Pamtas Yonarmed 11 Kostrad Wujudkan Pertanian Produktif Di Perbatasan

Optimalkan Lahan Kosong, Satgas Pamtas Yonarmed 11 Kostrad Wujudkan Pertanian Produktif Di Perbatasan

NUNUKAN-ASWINNEWS.COM- Satgas Pamtas Yonarmed 11 Kostrad terus berkomitmen dalam mendukung ketahanan pangan nasional dengan mengoptimalkan lahan kosong di Pos Salang, Kecamatan Tulin Onsoi, Kabupaten Nunukan,pada Kamis 13 Maret 2025.

Program ini bertujuan untuk meningkatkan ketersediaan pangan sekaligus memberikan contoh nyata kepada masyarakat dalam memanfaatkan lahan secara produktif.

Berbagai jenis sayuran dan tanaman pangan telah ditanam di lahan tersebut, termasuk cabai, bayam, kangkung, dan terong. Selain itu, anggota Satgas juga aktif memberikan pendampingan kepada warga sekitar dalam hal teknik bertani yang baik dan berkelanjutan.

Komandan Satgas Pamtas Yonarmed 11 Kostrad, Letkol Arm Gde Adhy Surya Mahendra, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Satgas dalam membantu masyarakat perbatasan dalam mewujudkan ketahanan pangan dan kesejahteraan.

“Kami ingin menunjukkan bahwa lahan yang tidak terpakai dapat dimanfaatkan secara maksimal untuk pertanian produktif. Dengan demikian, kami tidak hanya memenuhi kebutuhan pangan sendiri, tetapi juga menginspirasi masyarakat sekitar agar lebih mandiri dalam bercocok tanam,” ujar Dansatgas.

Dengan adanya program ini, diharapkan masyarakat sekitar Pos Salang dapat lebih termotivasi untuk memanfaatkan lahan yang tersedia dan meningkatkan hasil pertanian mereka, sehingga ketahanan pangan di wilayah perbatasan semakin kuat.


(Armed 11)

Nuryaji

Recent Posts

Polres Jombang Masih Selidiki Identitas Mayat Tak Dikenal

Polres Jombang Masih Selidiki Identitas Mayat Tak DikenalJOMBANG-ASWINNEWS.COM – Warga Dusun Glagaharum, Desa Dukuharum, Kecamatan…

31 menit ago

Menyoal Kontroversi Study Tour Berbasis Regional

Menyoal Kontroversi Study Tour Berbasis RegionalOleh : Sujaya, S. Pd. Gr. (Dewan Penasihat DPP Asosiasi…

53 menit ago

Deputy Regent Abang Ijo Hapidin Distributes CSR BPR Purwakarta

Deputy Regent Abang Ijo Hapidin Distributes CSR BPR Purwakarta.PURWAKARTA-ASWINNEWS.COM – Perumda BPR Purwakarta distributed Corporate…

1 jam ago

Wakil Bupati Abang Ijo Hapidin Salurkan CSR BPR Purwakarta

Wakil Bupati Abang Ijo Hapidin Salurkan CSR BPR Purwakarta. PURWAKARTA-ASWINNEWS.COM – Perumda BPR Purwakarta menyalurkan…

1 jam ago

Satgas Pamtas Yonarmed 11 Kostrad Bersihkan Masjid Maulana Arsy Di Perbatasan

Satgas Pamtas Yonarmed 11 Kostrad Bersihkan Masjid Maulana Arsy Di PerbatasanNUNUKAN-ASWINNEWS.COM- Pada Jumat pagi,14 Maret…

2 jam ago

New Generator Operate,Selatpanjang Electricity Begins to Stabilize

New Generators Operate, Selatpanjang Electricity Begins to StabilizeMERANTI - ASWINNEWS.COM - PLN ULP Selatpanjang, Meranti…

2 jam ago