Kesehatan

Warga Desa Penebal Sambut Baik Kegiatan Penimbangan Posyandu ILP

Warga Desa Penebal Sambut Baik Kegiatan Penimbangan Posyandu ILP

BENGKALIS – ASWINNEWS.COM – Kegiatan Penimbangan Posyandu Integrasi Layanan Primer (ILP) yang dilaksanakan oleh Pemerintah Desa Penebal, Kecamatan Bengkalis, Kabupaten Bengkalis pada Rabu, 12 Maret 2025, mendapat sambutan positif dari masyarakat. Antusiasme warga terlihat dari banyaknya ibu-ibu yang datang membawa anak-anak mereka untuk mengikuti layanan kesehatan dasar yang disediakan.

Salah satu warga, Ibu Siti , mengungkapkan rasa syukurnya atas adanya kegiatan ini. Menurutnya, program Posyandu ILP sangat membantu masyarakat dalam memantau pertumbuhan anak-anak mereka.
“Kami sangat terbantu dengan adanya Posyandu ini. Tidak perlu jauh-jauh ke puskesmas, di sini kami sudah bisa tahu berat badan, tinggi badan, bahkan mendapatkan vitamin untuk anak-anak,” ujar Siti.

Senada dengan itu, Ibu Marlina, warga lainnya, berharap kegiatan seperti ini terus berlanjut. “Kami berharap Posyandu terus rutin diadakan, karena sangat bermanfaat, terutama untuk kami yang punya balita. Di sini kami juga dapat informasi tentang pola makan sehat untuk anak-anak,” katanya.

Di kantor Desa Penebal Pj Kepala Desa Penebal menyampaikan terima kasih atas respon positif dan partisipasi warga. Beliau juga menegaskan komitmen Pemerintah Desa untuk terus meningkatkan pelayanan kesehatan dasar kepada masyarakat.
“Kami bangga melihat semangat masyarakat. Ini bukti bahwa warga Desa Penebal peduli terhadap kesehatan keluarga mereka. Ke depan, kami akan terus mendukung dan memfasilitasi kegiatan seperti ini agar lebih baik lagi,” ujarnya.

Selain penimbangan balita, kegiatan Posyandu ILP ini juga menyediakan pelayanan imunisasi, pemberian vitamin, serta penyuluhan kesehatan oleh tenaga medis dari Puskesmas setempat.

Masyarakat berharap program seperti ini dapat berjalan secara rutin dan lebih banyak lagi layanan kesehatan yang bisa diakses langsung di desa mereka.

Penulis Desi Mayasari
Editor Ardes

Nuryaji

Recent Posts

Korem 063/SGJ Holds Gathering with Heads of Mass Organizations troughout the City Regency of Cirebon

Korem 063/SGJ Holds Gathering with Heads of Mass Organizations throughout the City/Regency of CirebonCIREBON CITY-ASWINNEWS.COM-…

18 menit ago

Korem 063/SGJ Gelar Silaturahmi Dengan Ketua Ormas se Wilayah Kota/Kab Cirebon

Korem 063/SGJ Gelar Silahturahmi Dengan Ketua Ormas se wilayah Kota/Kab CirebonKOTA CIREBON-ASWINNEWS.COM- Dalam upaya memperkuat…

22 menit ago

Legoksari Village Government Realizes Phase 1 Village Funds for Hotmix for Neighbothood Roads

Legoksari Village Government Realizes Phase 1 Village Funds for Hotmix for Neighborhood RoadsPURWAKARTA-ASWINNEWS.COM- In order…

1 jam ago

Pemdes Legoksari Realisasikan Dana Desa Tahap 1 Untuk Hotmix Jalan Lingkungan

Pemdes Legoksari Realisasikan Dana Desa Tahap 1 Untuk Hotmix Jalan LingkunganPURWAKARTA-ASWINNEWS.COM- Dalam rangka meningkatkan Infrastruktur…

1 jam ago

Warga Kodim 1710/Mimika Kembali Bagikan Takjil Gratis Kepada Pengguna Jalan

Warga Kodim 1710/Mimika Kembali Bagikan Takjil Gratis Kepada Pengguna JalanMIMIKA-ASWINNEWS.COM- Memasuki hari ke-12 bulan suci…

2 jam ago

Religion Cannot Be Separated From Politics,Economy and Socio-Culture of the Nation and State

Religion Cannot Be Separated From Politics, Economy and Socio-Culture of the Nation and StateBy: Jacob…

2 jam ago