Sosial Masyarakat

DPD BAMAGNAS Cirebon Lakukan Silaturahmi Ke Markas Laskar Agung Macan Ali Nuswantara


DPD BAMAGNAS Cirebon Lakukan Silaturahmi Ke Markas Laskar Agung Macan Ali Nuswantara

CIREBON- ASWINNEWS.COM-Dewan Pimpinan Daerah Badan Musyawarah Antar Gereja Nasional (DPD BAMAGNAS) Cirebon melakukan kunjungan silaturahmi ke Markas Laskar Agung Macan Ali Nuswantara Kasultanan Cirebon.

Kedatangan mereka disambut langsung oleh Panglima Tinggi Laskar Agung Macan Ali Nuswantara, Prabu Diaz.

Dalam kunjungan ini, Ketua DPD BAMAGNAS Cirebon, Adirao, menyerahkan Madu Hutan Hitam kepada Prabu Diaz sebagai bentuk apresiasi, sekaligus perhatian terhadap kesehatan beliau.

Pemberian ini mencerminkan penghormatan atas peran beliau sebagai tokoh masyarakat yang konsisten memperjuangkan kebersamaan dalam perbedaan.

Adirao menegaskan, bahwa pertemuan ini bukan hanya sekadar ajang silaturahmi, tetapi juga menjadi bukti nyata bahwa semangat persatuan dapat terjalin erat di tengah keberagaman suku, budaya, dan agama.

“Kami sangat mengapresiasi dedikasi Laskar Agung Macan Ali dalam menjaga nilai-nilai kebersamaan dan gotong royong. Harapan kami, hubungan baik ini dapat terus terjalin untuk membangun keharmonisan di masyarakat,” ujar Adirao Sabtu,1 Maret 2025,kepada wartawan aswinnews.com Cirebon.

Sementara itu, Prabu Diaz menyampaikan rasa terima kasih atas kunjungan serta perhatian yang diberikan. Beliau menegaskan bahwa Laskar Agung Macan Ali Nuswantara akan terus berkomitmen menjaga persatuan dan mengawal nilai-nilai kebangsaan yang menjunjung tinggi keberagaman sebagai kekuatan utama bangsa Indonesia.

Lebih lanjut, dalam waktu dekat, Laskar Agung Macan Ali Nuswantara juga akan terlibat dalam pengawalan perjalanan Biksu Thudong Internasional dari Thailand menuju Candi Borobudur, Indonesia,pada pertengahan Maret sampai bulan Mei 2025 dalam perayaan Hari Raya Waisak.Pengawalan ini dilakukan sebagai bentuk penghormatan terhadap tradisi spiritual serta komitmen dalam menjaga toleransi antar umat beragama.

Silaturahmi ini diharapkan menjadi langkah positif dalam memperkuat persaudaraan lintas agama dan budaya, sekaligus menegaskan bahwa keberagaman adalah kekayaan yang harus dijaga bersama.

Dengan adanya sinergi antara berbagai elemen masyarakat, diharapkan tercipta kehidupan yang harmonis dan penuh kedamaian di Kota Cirebon serta di seluruh Indonesia.

Penulis,Abah Roy
Ketua DPC Aswin Kota Cirebon

Nuryaji

Recent Posts

Bakamla RI Adakan Latihan VBSS Intermediate Level Tahun 2025

Bakamla RI Adakan Latihan VBSS Intermediate Level Tahun 2025Jakarta - aswinnews.com-Bakamla RI bersama United Nation…

3 menit ago

Pope Francis Dies,Monday,April 21,2025

Pope Francis Dies, Monday, April 21, 2025VATICAN-ASWINNEWS.COM- Catholics around the world mourn the death of…

18 menit ago

Paus Fransiskus Meninggal Dunia,Senin 21 April 2025

Paus Fransiskus Meninggal Dunia,Senin 21 April 2025VATIKAN-ASWINNEWS.COM- Umat Katolik di seluruh dunia berduka atas meninggalnya…

21 menit ago

West Java Fencing Championship Gold Medal Won by “Cantik” Adzra Aqilla Khairunnisa

West Java Fencing Championship Gold Medal Won by "Cantik" Adzra Aqilla Khairunnisa BANDUNG-ASWINNEWS.COM- West Java…

39 menit ago

Medali Emas Kejurda Anggar Jawa Barat,Diraih “Cantik” Adzra Aqilla Khairunnisa

Medali Emas Kejurda Anggar Jawa Barat,Diraih "Cantik" Adzra Aqilla Khairunnisa BANDUNG-ASWINNEWS.COM- Jawa Barat mengadakan Kejurda…

41 menit ago

Jombang Police Visit Plandaan State Middle School Through “Police Goes to School” Program

Jombang Police Visit Plandaan State Middle School Through “Police Goes to School” ProgramJOMBANG-ASWINNEWS.COM — In…

1 jam ago