Hukum

Kasus Budidaya Ikan,Akhirnya Kajari Purwakarta Tetapkan Tersangka1 Pejabat KPA,1 Kontraktor


Kasus Budidaya Ikan, Akhirnya Kejari Purwakarta Tetapkan Tersangka 1 Pejabat KPA, 1 Kontraktor.

PURWAKARTA – ASWINNEWS.COM – Setelah lama ditunggu-tunggu, akhirnya Kejaksaan Negeri (Kejari) Purwakarta menetapkan dua orang tersangka dalam kasus dugaan korupsi pada Proyek Pengadaan Sarana dan Prasarana Budidaya Ikan pada Dinas Peternakan dan Perikanan (Diskanak) Kabupaten Purwakarta.

Kedua orang yang menjadi tersangka tersebut adalah IR selaku Kuasa Pengguna Anggaran (KPA) dan DEP sebagai pengusaha atau kontraktor.

“Hari ini kita sudah menetapkan dua orang tersangka IR dan DEP,” ujar Kepala Kejaksaan Negeri Purwakarta, Martha Parulina Berliana, Selasa (25/2/2025).

Namun demikian, menurut Martha, tidak menutup kemungkinan ada penambahan tersangka baru dalam kasus tersebut.
“Penambahan tersangka masih bisa loh! Prosesnya masih tetap berjalan,” tegasnya.

Sebagai informasi, Proyek Pengadaan Sarana dan Prasarana Budidaya Ikan pada Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Purwakarta, menelan biaya Rp. 2,3 M. Proyek itu dibiayai oleh APBN Tahun Anggaran 2023.

Proyek tersebut dikerjakan oleh CV. Mawar Indah dengan Direkturnya adalah DEP yang beralamat di Jalan Gudang, Nagri Tengah, Purwakarta.

Sementara, Kuasa Pengguna Anggaran (KPA) dalam Kegiatan tersebut adalah IR pada Disnak Purwakarta.

Dalam pelaksanaannya, ditemukan beberapa penyimpangan dalam Proyek Pembudidayaan Ikan tersebut, dan menyebabkan negara dirugikan Rp 1 Milyar, hasil perhitungan akhir pihak Kejari Purwakarta.

Beberapa waktu lalu, IR kepada awak media mengaku pasrah akan menjadi tersangka dalam kasus itu.

“Saya pasrah aja kalo jadi tersangka. Saya bekerja sudah sesuai prosedur. Dan saya tidak mendapatkan apa-apa dari proyek tersebut,” jelasnya.

(US).

Nuryaji

Recent Posts

Suara Lantang Purnawirawan TNI Jelas dan Tegas Mengaksentuasikan Jerit Pilu Hati Nurani Rakyat

Suara Lantang Purnawirawan TNI Jelas dan Tegas Mengaksentuasikan Jerit Pilu Hati Nurani RakyatOleh : Jacob…

43 menit ago

Pemerintah Desa Pambang Baru Salurkan BLT-DD Tahun 2025 Untuk Triwulan Pertama

Pemerintah Desa Pambang Baru Salurkan BLT-DD Tahun 2025 Untuk Triwulan PertamaBENGKALIS - ASWINNEWS.COM – Pemerintah…

57 menit ago

Kapolda Riau Ajak Masyarakat Jaga Kelestarian Alam: “Bumi ini Bukan Warisan,Tapi Titipan”

Kapolda Riau Ajak Masyarakat Jaga Kelestarian Alam: "Bumi Ini Bukan Warisan, Tapi Titipan"PEKANBARU —ASWINNEWS.COM -…

1 jam ago

Sebanyak 741 Calon Jemaah Haji Purwakarta,Ikuti Bimbingan Manasik Haji

Sebanyak 741 Calon Jemaah Haji Purwakarta, Ikuti Bimbingan Manasik Haji.PURWAKARTA-ASWINNEWS.COM -- Sebanyak 741 Calon Jemaah…

2 jam ago

BREAKING NEWS ! Kurir Sabu 38 Bungkus Dibekuk di Bengkalis,Jaringan Internasional Terendus !

BREAKING NEWS! Kurir Sabu 38 Bungkus Dibekuk di Bengkalis, Jaringan Internasional Terendus!BENGKALIS –ASWINNEWS.COM - Aksi…

2 jam ago

Visiting Residents Together,How TNI-Polri in Purwakarta Maintain Synergy

Visiting Residents Together, How TNI-Polri in Purwakarta Maintain SynergyPURWAKARTA-ASWINNEWS.COM - The synergy between TNI-Polri in…

3 jam ago