Pemerintah

Nina : Jaga Gedung Ini Dan Berikan Layanan Terbaik Untuk Masyarakat

Nina : Jaga Gedung Ini Dan Berikan Layanan Terbaik Untuk Masyarakat

INDRAMYU-ASWINEWS COM- Berikan layanan yang terbaik untuk masyarakat dan rawat gedung ini dengan baik .

Kata Bupati Indramayu Hj Nina Agustina,saat meresmikan Gedung UPTD Laboratorium Kesehatan ( Labkesmas ) Dinas Kesehatan Kabupaten Indramayu,di Jl.MT.Haryono No.9 Desa Penganjang,Sindang pada Jumat 14 Februari 2025.

Bupati Indramayu Hj Nina Agustina juga menyoroti keberhasilan pemerintah daerah dalam menyelesaikan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) yang sempat tertunda selama 8-9 tahun.

Selain itu, ia menegaskan bahwa selama hampir empat tahun kepemimpinannya, ia telah bekerja keras dengan penuh dedikasi. Ia pun mengingatkan pentingnya integritas dalam pemerintahan, menolak praktik jual beli jabatan, serta memastikan bahwa hukum akan menindak setiap pelanggaran.

Dalam laporannya, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Indramayu, Dr. Wawan Ridwan, menjelaskan bahwa laboratorium ini mengalami perubahan nomenklatur dari Labkesda (Laboratorium Kesehatan Daerah) menjadi Labkesmas, sesuai dengan kebijakan Kementerian Kesehatan.

Acara peresmian ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh Dr. Erianda, serta ditandai dengan peresmian Gedung Labkesmas oleh Bupati Indramayu.

Dengan peresmian Gedung Labkesmas ini, diharapkan Kabupaten Indramayu semakin maju dalam pelayanan kesehatan, serta semakin siap menghadapi tantangan kesehatan di masa depan .


(Wari)

Nuryaji

Recent Posts

Happy Kartini Day April 21,2025

Happy Kartini Day April 21, 2025MAJALENGKA-ASWINNEWS.COM- Chairman of the Board of Trustees of DPP ASWIN…

2 jam ago

Selamat Hari Kartini 21 April 2025

Selamat Hari Kartini 21 April 2025MAJALENGKA-ASWINNEWS.COM- Ketua Dewan Pembina DPP ASWIN (Asosiasi Wartawan Internasional) Aceng…

2 jam ago

SMPN 3 Sindang Holds Kartini Day Ceremony,Wearing Tradisional Kebaya

SMPN 3 Sindang Holds Kartini Day Ceremony, Wearing Traditional KebayaIndramayu-aswinnews.com- There was something unique and…

6 jam ago