Sosial Masyarakat

Respon Cepat Tangani Pohon Tumbang Jalur Cipunegara-Haurgeulis,Kini Perjalanan KA Kembali Normal

Respon Cepat Tangani Pohon Tumbang Jalur Cipunegara-Haurgeulis, Kini Perjalanan KA Kembali Normal


INDRAMAYU-ASWINNEWS.COM- Pada hari Kamis, 13 Februari 2025, pukul 16:26 WIB, terjadi insiden pohon tumbang yang menghalangi jalur hulu dan hilir di petak jalan Cipunegara-Haurgeulis, tepatnya di KM 136+2. Laporan pertama diterima dari masinis KA 254 (Kertajaya) relasi Pasar Senen–Surabaya Pasarturi

Sebagai respons cepat terhadap kejadian ini, petugas segera melakukan koordinasi untuk penanganan. Berikut adalah langkah-langkah yang telah diambil:

Dilakukan koordinasi dengan petugas terkait untuk penanganan pohon tumbang.

KA 254 (Kertajaya) sementara berhenti di Kilometer 136+2 pada jam 16:27 WIB menunggu jalur dinyatakan aman.

KA 259 (Tawang Jaya) sementara berhenti di Kilometer 136+5 menunggu jalur dinyatakan aman.

Jam 16:31 WIB pohon tumbang telah berhasil disingkirkan dan dilakukan pemeriksaan pada jalur KA untuk memastikan kondisi aman sehingga perjalanan kereta api normal kembali.

Dari hal ini, dua perjalanan kereta api mengalami keterlambatan dengan rincian sebagai berikut:

KA 254 (Kertajaya) mengalami keterlambatan selama 7 menit.

KA 259 (Tawang Jaya) mengalami keterlambatan selama 12 menit.

PT KAI mengapresiasi kesigapan petugas dan masyarakat sekitar dalam menangani gangguan ini sehingga perjalanan kereta api dapat kembali berjalan dengan aman dan lancar. Kami juga memohon maaf atas keterlambatan yang terjadi dan terus berkomitmen untuk menjaga keselamatan serta kelancaran operasional perjalanan kereta api.


Edi S/IWO

Nuryaji

Recent Posts

Pemdes Berancah Galang Goro Massal Dukung Program “BEDA SEKATAN” Kecamatan Bantan

Pemdes Berancah Galang Goro Massal Dukung Program “BEDA SEKATAN” Kecamatan BantanBENGKALIS - ASWINNEWS. COM –…

34 menit ago

SDN Kedungbogo Preserves Culture Through Reog Association

SDN Kedungbogo Preserves Culture Through Reog AssociationJOMBANG-ASWINNEWS.CIM- In the midst of the rapid flow of…

59 menit ago

SDN Kedungbogo Lestarikan Budaya Lewat Paguyuban Reog

SDN Kedungbogo Lestarikan Budaya Lewat Paguyuban ReogJOMBANG-ASWINNEWS.CIM- Di tengah derasnya arus globalisasi, upaya pelestarian budaya…

1 jam ago

Pelaksanaan PSU 8 Kabupaten/Kota,19 April,Berjalan Lancar

Pelaksanaan PSU 8 Kabupaten/Kota, 19 April, Berjalan LancarJakarta -aswinnews.com- Delapan kabupaten/kota yakni Kota Banjarbaru (Kalimantan…

3 jam ago

Ibu Lijah,Warga RT 06 RW 03 Dusun Tua Desa Prapat Tunggal Tutup Usia

Ibu Lijah, Warga RT 06 RW 03 Dusun Tua Desa Prapat Tunggal Tutup UsiaBENGKALIS- ASWINNEWS.COM…

4 jam ago

Aroma of Grilled Fish and Natural Nuances: Delicious Sensation at RM Abah Kenari Sumedang

Aroma of Grilled Fish and Natural Nuances: Delicious Sensation at RM Abah Kenari SumedangSUMEDANG-ASWINNEWS.COM- The…

4 jam ago