TNI

Satgas Pamtas Yonarmed 11 Kostrad Laksanakan Patroli Patok Perbatasan RI-Malaysia

Satgas Pamtas Yonarmed 11 Kostrad Laksanakan Patroli Patok Perbatasan RI-Malaysia


NUNUKAN-ASWINNEWS.COM- Sebagai Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan yang memiliki tugas pokok menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan keamanan di wilayah perbatasan RI-Malaysia. Prajurit Satgas Pamtas Yonarmed 11 Kostrad Pos Labang melaksanakan Patroli Patok, Jumat (24/01/2025).

Patroli ini dilakukan untuk mengecek keberadaan patok-patok batas negara yang menjadi tanda batas teritorial antara Indonesia dan Malaysia. Guna memperkuat pengawasan wilayah perbatasan, mencegah terjadinya pelanggaran wilayah, serta menjaga keamanan masyarakat yang tinggal di daerah perbatasan. Selain itu, patroli ini juga untuk memastikan tidak adanya kegiatan ilegal yang dapat merugikan kedua negara, khususnya terkait dengan penyelundupan barang dan manusia.

Komandan Satgas Pamtas Yonarmed 11 Kostrad, Letkol Arm Gde Adhy Surya Mahendra, menyampaikan bahwa patroli ini adalah bagian dari tanggung jawab TNI untuk melaksanakan pengamanan di wilayah perbatasan. “Patroli patok perbatasan ini sangat penting untuk menjaga integritas wilayah negara. Kami memastikan bahwa setiap patok batas negara tetap dalam kondisi yang baik dan mengawasi potensi ancaman yang bisa muncul di sepanjang perbatasan. Ini juga untuk menjaga agar hubungan bilateral dengan Malaysia tetap harmonis dan aman,” ungkap Dansatgas.

Dengan dilaksanakannya patroli rutin ini, Satgas Pamtas Yonarmed 11 Kostrad berkomitmen untuk terus menjaga stabilitas keamanan di kawasan perbatasan dan mendukung terwujudnya rasa aman bagi masyarakat yang tinggal di wilayah tersebut.


(Armed 11)

Nuryaji

Recent Posts

Traffic Unit of Meranti Police Commemorates Kartini Day with Action to Care for Driving Safety

Traffic Unit of Meranti Police Commemorates Kartini Day with Action to Care for Driving SafetyMERANTAI…

4 menit ago

City War Movie by Mouly Surya

City War Movie by Mouly SuryaJakarta - aswinnews.com-Press Screening & Press Conference of a City…

48 menit ago

Menteri Kependudukan Dan Pembangunan Keluarga/BKKBN Salurkan MBG Bagi Ibu Hamil Di Majalengka

Menteri Kependudukan Dan Pembangunan Keluarga/BKKBN Salurkan MBG Bagi Ibu Hamil Di MajalengkaMAJALENGKA-aswinnews.com - Menteri Kependudukan…

2 jam ago

Indramayu Regent Reviews Tourism Investment Potential in Bojongsari Reservoir

Indramayu Regent Reviews Tourism Investment Potential in Bojongsari Reservoir INDRAMAYU-ASWINNEWS.COM- Indramayu Regent, Lucky Hakim, reviewed…

2 jam ago

Bupati Indramayu Tinjau Potensi Investasi Wisata Di Waduk Bojongsari

Bupati Indramayu Tinjau Potensi Investasi Wisata Di Waduk Bojongsari INDRAMAYU-ASWINNEWS.COM- Bupati Indramayu, Lucky Hakim, meninjau…

2 jam ago

Film Animasi Jumbo Mencapai Rekor 6 Juta Penonton

Film Animasi Jumbo Mencapai Rekor 6 Juta Penonton Jakarta - aswinnews.com-Setelah berhasil menjadi film animasi…

2 jam ago