Pria Tanpa Identitas Ditemukan Tewas Di Hutan Marmoyo Kabuh Jombang
Pria Tanpa Identitas Ditemukan Tewas di Hutan Marmoyo Kabuh Jombang
JOMBANG-ASWINNEWS.COM- Warga Desa Marmoyo, Kecamatan Kabuh, Jombang, digemparkan dengan penemuan sesosok mayat pria tanpa identitas di tengah hutan Dusun Randualas, Desa Marmoyo. Mayat tersebut ditemukan oleh seorang pencari jamur sekitar pukul 10.30 WIB,Minggu (19/01/2025), dalam kondisi mengenaskan.
Siswanto (40), warga setempat yang berada di lokasi, menjelaskan bahwa mayat ditemukan dalam posisi telungkup, mengenakan hoodie hitam dan celana jeans pendek.
“Bagian punggung korban ada luka memar seperti bekas sabetan, dan di kepala juga ada luka,” ungkap Siswanto kepada media di lokasi kejadian.
Kapolsek Kabuh, AKP Tomi Hermanto, membenarkan penemuan mayat tersebut. Ia menjelaskan bahwa lokasi penemuan berada di Petak 102 L, RPH Tanjung, BKPH Ploso Timur, sekitar 400 meter dari jalan desa dan cukup jauh dari pemukiman.
“Korban diperkirakan berusia 25-27 tahun. Saat ditemukan, jenazah dalam kondisi kaku mayat, menandakan kematian belum mencapai 24 jam,” ujar AKP Tomi,Minggu 19 Januari 2025.
Polisi telah mengevakuasi jenazah ke kamar jenazah RSUD Jombang untuk keperluan autopsi. Selain itu, olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) dilakukan oleh tim gabungan dari Satreskrim Polres Jombang dan Polsek Kabuh, dengan lokasi sudah diamankan menggunakan garis polisi.
Hingga saat ini, identitas korban masih dalam proses penyelidikan melalui pemeriksaan sidik jari. Polisi juga mengimbau warga yang merasa kehilangan anggota keluarga atau mengetahui informasi terkait korban untuk segera melapor ke Polsek Kabuh.
Pihak berwenang akan terus mendalami kasus ini guna mengungkap penyebab kematian dan memastikan apakah ada unsur tindak pidana.