Pemerintah

Bupati Terpilih Saepul Bhari,Menolak Di Berikan Mobil Dinas Yang Baru

Bupati Terpilih Saepul Bhari,Menolak Di Berikan Mobil Dinas Yang Baru

PURWAKARTA-aswinnews.com- Bukan saja Gubernur Jawa Barat terpilih, Dedi Mulyadi, yang telah menolak pengadaan mobil dinas baru, Bupati Purwakarta terpilih, Saepul Bahri Binzen, atau yang akrab disapa Om Zein, juga mengambil langkah serupa , menegaskan akan tetap menggunakan mobil dinas lama dan meminta alokasi anggaran mobil baru dialihkan untuk pembangunan Infrastruktur serta bantuan rumah bagi rakyat miskin.

Pernyataan ini disampaikan Om Zein usai bertemu Penjabat (Pj) Bupati Purwakarta, Benni Irwan, dan Sekretaris Daerah (Sekda) Norman Nugraha, pada Senin (13/1/2025).

“Saya sudah sampaikan ke Pak Pj Bupati dan Pak Sekda, tidak perlu beli mobil dinas baru. Saya akan pakai mobil lama yang sebelumnya digunakan pejabat sebelumnya. Anggaran untuk mobil baru lebih baik kita gunakan untuk pembangunan infrastruktur dan rumah bagi masyarakat miskin,” ujar Om Zein.

Selain menolak mobil dinas baru, Om Zein juga mengusulkan penghematan anggaran perjalanan dinas dan memaksimalkan penggunaan fasilitas pemerintah untuk kegiatan rapat Aparatur Sipil Negara (ASN). Hal ini bertujuan agar dana yang dihemat dapat dialokasikan untuk prioritas seperti perbaikan jalan dan peningkatan kualitas sekolah.

Menurutnya, langkah ini dapat mengurangi beban anggaran daerah sehingga dana tersebut dapat digunakan untuk kebutuhan lainnya.

Selain itu, ia mendorong percepatan proyek Jalan Lingkar Barat yang menghubungkan Kabupaten Karawang, Purwakarta, Bogor, dan Cianjur. Proyek ini hingga kini belum rampung dan membutuhkan anggaran sebesar Rp.100 miliar. Om Zein berharap Pemerintah Provinsi Jawa Barat dapat segera menyelesaikannya demi mendukung konektivitas dan perekonomian daerah.

***(RK)

Nuryaji

Recent Posts

City War Movie by Mouly Surya

City War Movie by Mouly SuryaJakarta - aswinnews.com-Press Screening & Press Conference of a City…

33 menit ago

Menteri Kependudukan Dan Pembangunan Keluarga/BKKBN Salurkan MBG Bagi Ibu Hamil Di Majalengka

Menteri Kependudukan Dan Pembangunan Keluarga/BKKBN Salurkan MBG Bagi Ibu Hamil Di MajalengkaMAJALENGKA-aswinnews.com - Menteri Kependudukan…

1 jam ago

Indramayu Regent Reviews Tourism Investment Potential in Bojongsari Reservoir

Indramayu Regent Reviews Tourism Investment Potential in Bojongsari Reservoir INDRAMAYU-ASWINNEWS.COM- Indramayu Regent, Lucky Hakim, reviewed…

2 jam ago

Bupati Indramayu Tinjau Potensi Investasi Wisata Di Waduk Bojongsari

Bupati Indramayu Tinjau Potensi Investasi Wisata Di Waduk Bojongsari INDRAMAYU-ASWINNEWS.COM- Bupati Indramayu, Lucky Hakim, meninjau…

2 jam ago

Film Animasi Jumbo Mencapai Rekor 6 Juta Penonton

Film Animasi Jumbo Mencapai Rekor 6 Juta Penonton Jakarta - aswinnews.com-Setelah berhasil menjadi film animasi…

2 jam ago

Peningkatan Keahlian Dan Pencegahan Kebakaran Di Purwakarta,Fokus Pada Skill Dan Kesiapsiagaan

Peningkatan Keahlian Dan Pencegahan Kebakaran Di Purwakarta, Fokus Pada Skill Dan Kesiapsiagaan.PURWAKARTA-ASWINNEWS.COM -- Bupati Purwakarta,…

2 jam ago