Pemerintah

Pemkab Meranti Apresiasi Hari Amal Bakti Kemenag 2025

Pemkab Meranti Apresiasi Hari Amal Bakti Kemenag 2025

MERANTI -aswinnews.com-Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti menyambut baik dan mengapresiasi peringatan Hari Amal Bakti Kementerian Agama (Kemenag) ke-79, tahun 2025.

Hal itu disampaikan Pelaksana tugas (Plt) Bupati Kepulauan Meranti, AKBP (Purn) H. Asmar saat menghadiri kegiatan tersebut di Kantor Kemenag Kepulauan Meranti, Jalan Dorak Selatpanjang, Jumat (10/1/2025).

Kementerian Agama secara resmi dibentuk dalam Kabinet Sjahrir II dengan Menteri Agama Pertama H.M. Rasjidi. Momen itu juga setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Amal Bhakti Kemenag.

“Saat ini, kita kembali memperingati hari bersejarah bagi Kementerian Agama dan seluruh umat beragama di Indonesia,” kata Asmar.

Ia juga menyampaikan semangat memperingati Hari Amal Bhakti tahun 2025 tak dapat dipisahkan dari komitmen seluruh jajaran Kemenag dalam mendukung dan mengimplementasikan Asta Cita Pemerintahan Prabowo Gibran. Antara lain memperkokoh ideologi Pancasila, demokrasi dan hak asasi manusia, hingga memperkuat penyelarasan kehidupan yang harmonis.

“Baik itu dengan lingkungan, alam dan budaya, serta peningkatan toleransi antar umat beragama untuk mencapai masyarakat yang adil dan makmur,” ucapnya.

Lebih jauh, Asmar mengajak semua pihak untuk menyatukan langkah kaki dan pikiran serta membulatkan niat untuk terus berkhidmat demi agama, bangsa, dan negara dengan niat ibadah.

“Kita semua perlu berupaya menjadi sahabat spiritual umat sesuai kapasitas masing-masing,” tutup Asmar.

Kegiatan itu juga diisi dengan penyerahan penghargaan purna bakti kepada para tokoh agama di Kepulauan Meranti, dan juga hadiah bagi siswa berprestasi tingkat MDA, MI, MTs dan MA.

Penulis Rudi
Editor Ardes

Nuryaji

Recent Posts

Sinergi Pekerja Ojol Dengan Serikat Buruh Untuk Meningkatkan Kesejahteraan Yang Berkeadilan dan Manusiawi

Sinergi Pekerja Ojol Dengan Serikat Buruh Untuk Meningkatkan Kesejahteraan Yang Berkeadilan dan ManusiawiOleh : Jacob…

5 jam ago

Asmar Harap Tausiah UAS Jadi Obor Pencerahan Bagi Masyarakat Meranti

Asmar Harap Tausiah UAS Jadi Obor Pencerahan Bagi Masyarakat MerantiMERANTAI – ASWINNEWS.COM – Bupati Kepulauan…

5 jam ago

Pemdes Berancah Galang Goro Massal Dukung Program “BEDA SEKATAN” Kecamatan Bantan

Pemdes Berancah Galang Goro Massal Dukung Program “BEDA SEKATAN” Kecamatan BantanBENGKALIS - ASWINNEWS. COM –…

8 jam ago

SDN Kedungbogo Preserves Culture Through Reog Association

SDN Kedungbogo Preserves Culture Through Reog AssociationJOMBANG-ASWINNEWS.CIM- In the midst of the rapid flow of…

8 jam ago

SDN Kedungbogo Lestarikan Budaya Lewat Paguyuban Reog

SDN Kedungbogo Lestarikan Budaya Lewat Paguyuban ReogJOMBANG-ASWINNEWS.CIM- Di tengah derasnya arus globalisasi, upaya pelestarian budaya…

8 jam ago

Pelaksanaan PSU 8 Kabupaten/Kota,19 April,Berjalan Lancar

Pelaksanaan PSU 8 Kabupaten/Kota, 19 April, Berjalan LancarJakarta -aswinnews.com- Delapan kabupaten/kota yakni Kota Banjarbaru (Kalimantan…

10 jam ago