POLRI

Bersama Komunitas Warga Batak Selatpanjang Polres Kep Meranti Gelar Program Minggu Kasih

Bersama Komunitas Warga Batak Selatpanjang Polres Kep Meranti Gelar Program Minggu Kasih

MERANTI -aswinnews.com- Polres Kepulauan Meranti melaksanakan kegiatan minggu kasih bersama Komunitas suku batak Selatpanjang di Kedai Kopi Abak Jalan Imam Bonjol Kelurahan Selatpanjang Kota Kecamatan Tebing Tinggi,Minggu (05/01/24) pagi.

Kapolres Meranti AKBP Kurnia Setyawan SH, SIK yang di wakili oleh AKP J.A Lubis S.H., M. H menjelaskan bahwa kegiatan “Minggu Kasih” ini merupakan program dari Polri yang bertujuan memberikan himbauan kepada masyarakat untuk menjaga situasi kamtibmas dan kerukunan antar pemeluk agama di wilayah hukum Polres Kepulauan Meranti agar tetap aman dan kondusif.

“Melalui pertemuan ini, kita menghimbau masyarakat untuk bersama-sama menjaga situasi kamtibmas agar tetap aman dan kondusif, khususnya di kota Selatpanjang.”

Polres Meranti menghimbau kepada Komunitas masyarakat suku Batak Kabupaten Kepulauan Meranti terhindar dari bahaya penyalahgunaan narkoba serta dampak buruk yang ditimbulkannya, terutama di kalangan remaja demi meningkatkan kesadaran masyarakat akan peran pentingnya dalam menentukan masa depan bangsa.

Selain itu, juga mengajak bersama untuk mencegah premanisme, kenakalan remaja, senpi, sajam, handak, narkoba dan hal menonjol yang meresahkan masyarakat.

Dalam interaksi dengan jemaat yang hadir, masyarakat Batak Selatpanjang menyatakan dukungannya terhadap Program Minggu Kasih yang dilakukan Polri, terutama dalam menjaga kerukunan umat beragama dan ketertiban di masyarakat.

Mereka menyampaikan rasa terima kasih kepada Polres Kepulauan Meranti atas kesempatan berinteraksi langsung dengan anggota polri untuk menyampaikan keluh kesah terkait keamanan dan berharap program ini dapat berkelanjutan.

Penulis Rudi
Editor Ardes

Nuryaji

Recent Posts

Pemdes Berancah Galang Goro Massal Dukung Program “BEDA SEKATAN” Kecamatan Bantan

Pemdes Berancah Galang Goro Massal Dukung Program “BEDA SEKATAN” Kecamatan BantanBENGKALIS - ASWINNEWS. COM –…

12 menit ago

SDN Kedungbogo Preserves Culture Through Reog Association

SDN Kedungbogo Preserves Culture Through Reog AssociationJOMBANG-ASWINNEWS.CIM- In the midst of the rapid flow of…

36 menit ago

SDN Kedungbogo Lestarikan Budaya Lewat Paguyuban Reog

SDN Kedungbogo Lestarikan Budaya Lewat Paguyuban ReogJOMBANG-ASWINNEWS.CIM- Di tengah derasnya arus globalisasi, upaya pelestarian budaya…

39 menit ago

Pelaksanaan PSU 8 Kabupaten/Kota,19 April,Berjalan Lancar

Pelaksanaan PSU 8 Kabupaten/Kota, 19 April, Berjalan LancarJakarta -aswinnews.com- Delapan kabupaten/kota yakni Kota Banjarbaru (Kalimantan…

3 jam ago

Ibu Lijah,Warga RT 06 RW 03 Dusun Tua Desa Prapat Tunggal Tutup Usia

Ibu Lijah, Warga RT 06 RW 03 Dusun Tua Desa Prapat Tunggal Tutup UsiaBENGKALIS- ASWINNEWS.COM…

3 jam ago

Aroma of Grilled Fish and Natural Nuances: Delicious Sensation at RM Abah Kenari Sumedang

Aroma of Grilled Fish and Natural Nuances: Delicious Sensation at RM Abah Kenari SumedangSUMEDANG-ASWINNEWS.COM- The…

3 jam ago