POLRI

Cipta Kondisi Jelang Malam Pergantian Tahun Baru 2025 Di Kab Puncak Jaya

Cipta Kondisi Jelang Malam Pergantian Tahun Baru 2025 Di Kab Puncak Jaya

Puncak Jaya-aswinnews com- Cipta Kondisi menjelang malam pergantian tahun baru 2025, aparat gabungan TNI-POLRI yang ada di Kab. Puncak Jaya terus mengintensifkan kegiatan patroli dialogis terutamanya patroli malam diseputaran Kota Mulia dan sekitarnya, Selasa (31 Desember 2024).

Dalam pelaksanaan kegiatan patroli gabungan yang dipimpin oleh Kabag Ops Polres Puncak Jaya Kompol R. Ahmad Hari Junianto, S.Kom dan diikuti puluhan personel Polres Puncak Jaya, Kodim 1714/PJ, Satgas Yonif Raider 753/AVT, Satgas Yonif Raider 715/MTL dan Satpor Brimob Satgas ODC Wilayah Puncak Jaya.

Kapolres Puncak Jaya AKBP Kuswara, S.H., S.I.K., M.H melalui Kabag Ops Kompol R. Ahmad Hari Junianto, S.Kom saat dikonfirmasi mengatakan bahwa dalam rangka cipta kondisi menjelang malam pergantian tahun, kami bersama rekan-rekan dari TNI melaksanakan kegiatan patroli dialogis dan razia sajam.

Lanjutnya, maksud dan tujuan dilaksanakannya kegiatan patroli gabungan ini agar Sitkamtibmas menjelang perayaan malam pergantian tahun diwilayah Kab. Puncak Jaya tetap aman dan kondusif.

” Selain melintasi jalur-jalur yang memang kami anggap rawan akan terjadinya gangguan Kamtibmas, kami juga memeriksa setiap masyarakat yang kami curigai membawa alat tajam ataupun barang-barang terlarang lainnya dan juga kami terus memberikan himbauan-himbauan agar tidak lagi membawa alat tajam dan sebagainya ” jelas Kompol Hari.

” Puji Syukur Alhamdulillah pelaksanaan kegiatan patroli gabungan yang dilaksanakan malam tadi berjalan dengan baik dan lancar selanjutnya kami bersama rekan-rekan dari TNI tetap bersiaga memonitoring perkembangan situasi menjelang malam pergantian tahun ” pungkas Kabag Ops Polres Puncak Jaya. (*)

Red

Nuryaji

Recent Posts

Sebanyak 741 Calon Jemaah Haji Purwakarta,Ikuti Bimbingan Manasik Haji

Sebanyak 741 Calon Jemaah Haji Purwakarta, Ikuti Bimbingan Manasik Haji.PURWAKARTA-ASWINNEWS.COM -- Sebanyak 741 Calon Jemaah…

1 jam ago

BREAKING NEWS ! Kurir Sabu 38 Bungkus Dibekuk di Bengkalis,Jaringan Internasional Terendus !

BREAKING NEWS! Kurir Sabu 38 Bungkus Dibekuk di Bengkalis, Jaringan Internasional Terendus!BENGKALIS –ASWINNEWS.COM - Aksi…

1 jam ago

Visiting Residents Together,How TNI-Polri in Purwakarta Maintain Synergy

Visiting Residents Together, How TNI-Polri in Purwakarta Maintain SynergyPURWAKARTA-ASWINNEWS.COM - The synergy between TNI-Polri in…

1 jam ago

Sambangi Warga Bersama,Cara TNI-Polri Di Purwakarta Jaga Sinergitas

Sambangi Warga Bersama,Cara TNI-Polri Di Purwakarta Jaga SinergitasPURWAKARTA-ASWINNEWS.COM - Sinergitas TNI-Polri di Kabupaten Purwakarta makin…

2 jam ago

Kuwu Tanjungpura Again Casts Concrete for Neighborhood Road RT.06 with 2025 DD Budget

Kuwu Tanjungpura Again Casts Concrete for Neighborhood Road RT 06 with 2025 DD BudgetIndramayu-aswinnews.com- The…

4 jam ago

Kuwu Tanjungpura Kembali Cor Beton Jalan Lingkungan RT.06 Dengan Anggaran DD 2025

Kuwu Tanjungpura Kembali Cor Beton Jalan Lingkungan RT 06 Dengan Anggaran DD 2025Indramayu-aswinnews.com-Pemerintah Desa (Pemdes)…

4 jam ago