Pariwisata

Kades Sentul Resmi Buka Grand Opening Car Free Day

Kades Sentul Resmi Buka Grand Opening Car Free Day

Jombang-aswinnews.com- Car Free Day (CFD) Desa Sentul Kecamatan Tembelang Kabupaten Jombang digelar sepanjang jalan utama desa Sentul Blok 2 sampai Blok 6,Minggu (8/12/2024) pagi.

Kepala Desa Sentul Misbakhul Arifin secara resmi membuka program CFD Desa Sentul pukul 06.00 WIB.
Seluruh pengunjung CFD baik dari masyarakat Desa Sentul maupun dari luar desa antusias mengikuti senam pagi masal, ada juga yang jalan sehat, sepeda santai serta gelar UMKM.

CFD Desa Sentul membuka ruang public bagi Masyarakat untuk berolahraga, berdagang dan beraktivitas lainnya.

“Dengan adanya CFD ini, Masyarakat Sentul khususnya dapat lebih peduli terhadap Kesehatan dan juga turut berperan aktif untuk meningkatan perekonomian” ujar Kepala desa Sentul Misbakhul Arifin.

Kepala desa juga menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para pemuda dan karang taruna Desa Sentul yang telah berjibaku mempersiapkan acara grand opening car free day Desa Sentul kali ini, serta kepada semua Lembaga desa yang telah turut serta membantu suksesnya acara ini.

Tanpa kerja keras dan kerjasama dari semua pihak, CFD Sentul tidak akan terwujud.

“Program CFD Sentul ini bukan hanya sekedar kegiatan rutin setiap minggu, namun lebih dari itu.Ini upaya memasyarakatkan olahraga dan upaya kongkrit kita untuk lebih meningkatkan perekonomian warga Desa Sentul, maka tema CFD kita Warga Sehat Ekonomi Meningkat” kata Misbakhul Arifin dalam sambutannya.

“Dengan menutup jalan utama desa Sentul untuk kendaraan bermotor setiap minggunya, memberi kesempatan bagi Masyarakat Sentul khususnya, dan dari luar desa untuk beraktivitas secara aktif (berolahraga, berdagang dan berinteraksi) sekaligus mengurangi polusi udara yang semakin mengkhawatirkan”, imbuh Misbakhul Arifin.

Mif

Nuryaji

Recent Posts

Sinergi Pekerja Ojol Dengan Serikat Buruh Untuk Meningkatkan Kesejahteraan Yang Berkeadilan dan Manusiawi

Sinergi Pekerja Ojol Dengan Serikat Buruh Untuk Meningkatkan Kesejahteraan Yang Berkeadilan dan ManusiawiOleh : Jacob…

5 jam ago

Asmar Harap Tausiah UAS Jadi Obor Pencerahan Bagi Masyarakat Meranti

Asmar Harap Tausiah UAS Jadi Obor Pencerahan Bagi Masyarakat MerantiMERANTAI – ASWINNEWS.COM – Bupati Kepulauan…

5 jam ago

Pemdes Berancah Galang Goro Massal Dukung Program “BEDA SEKATAN” Kecamatan Bantan

Pemdes Berancah Galang Goro Massal Dukung Program “BEDA SEKATAN” Kecamatan BantanBENGKALIS - ASWINNEWS. COM –…

8 jam ago

SDN Kedungbogo Preserves Culture Through Reog Association

SDN Kedungbogo Preserves Culture Through Reog AssociationJOMBANG-ASWINNEWS.CIM- In the midst of the rapid flow of…

8 jam ago

SDN Kedungbogo Lestarikan Budaya Lewat Paguyuban Reog

SDN Kedungbogo Lestarikan Budaya Lewat Paguyuban ReogJOMBANG-ASWINNEWS.CIM- Di tengah derasnya arus globalisasi, upaya pelestarian budaya…

8 jam ago

Pelaksanaan PSU 8 Kabupaten/Kota,19 April,Berjalan Lancar

Pelaksanaan PSU 8 Kabupaten/Kota, 19 April, Berjalan LancarJakarta -aswinnews.com- Delapan kabupaten/kota yakni Kota Banjarbaru (Kalimantan…

11 jam ago